Komputer adalah sebuah alat elektronik yang terdiri dari tiga bagian system, yaitu: hardware, software dan brainware. Perangkat keras (hardware) komputer adalah perangkat yang secara fisik dapat dilihat dan diraba, yang membentuk suatu kesatuan, sehingga dapat difungsikan.
Berdasarkan kegunaannya, perangkat keras komputer digolongkan ke dalam tiga bagian utama, yaitu:
Alat input
Alat proses
Alat output
ALAT INPUT
Alat input, adalah alat untuk memasukkan program maupun data yang akan diproses oleh komputer.
Perangkat-perangkat alat Input
A. Keyboard
Keyboard adalah perangkat yang mempunyai tuts seperti pada mesin tik, yang dilengkapi beberapa tombol tambahan dengan berbagai fungsi.
Jenis keyboard
- Srial
- PS/2
- USB
Beberapa merk keyboard:
Wireless, Acer, Logitech, Deluxe, dan sebagainya.
B. Mouse
Mouse adalah perangkat yang berfungsi menggerakkan pointer, menunjuk perintah atau program pada layer monitor.
Jenis Mouse:
- Serial
- PS/2
- USB
Keterangan:
Disamping ketiga jenis mouse di atas, kini mulai banyak dipasarkan jenis mouse optic. Mouse jenis ini tidak menggunakan bola untuk menggerakkan pointer akan tetapi menggunakan sinar laser.
Beberapa Merk Mouse:
Quantum, Genius, Logitech, Macro, dan sebagainya.
C. Scanner
Scanner adalah alat untuk mengkonversi gambar manual menjadi gambar digital, berupa data digital.
Beberapa Merk Scanner:
Canon, HP, Winpro, Umax, Mustek, Acer, dan sebagainya.
D. Floppy Disk Drive
Floppy disk drive adaah alat untuk menulis, membaca data, juga berfungsi sebagai alat output (perekam) data.
Merk Floppy Disk Drive:
Panasonic, Sony, Samsung, Teac, dan sebagainya.
E. CD-ROM
CD-ROM adalah alat untuk membaca CD atau DVD pada komputer.
Beberapa kemampuan CD-ROM:
CD-ROM dengan kemampuan: 24x, 36x, 40x, 52x, 56x, dan seterusnya.
Beberapa Merk CD-ROM:
Creativ, Teac, Philips, LG, Samsung, Sony, Asus, Acer, Prolink, Activa, Oepen, Eurotech, Mitsubishi, LG, Gigabyte, dan sebagainya.
F. DVD-ROM
DVD-RW adalah alat untuk membaca CD, VCD DVD musik atau film berkualitas tinggi pada komputer.
Beberapa kemampuan DVD-ROM:
Kemampuan DVD-ROM yang saat ini beredar di pasaran mencapai 16x.
Beberapa Merk DVD-ROM:
Samsung, Sony, Panasonic, Pionir, MSI, Feerech, dan sebagainya.
G. CD-RW DRIVE
CD-RW DRIVE adalah alat untuk merekam (bacup) data pada CD.
Beberapa kemampuan CD-RW DRIVE:
CD-RW DRIVE dengan kemampuan: 8x8x24, 12x18x32, 24x10x24, 32x12x40, 40x12x40, 32x14x48, 52x24x48, 48x12,50, 52x32x52 dan seterusnya.
Beberapa merk CD-RW DRIVE:
Teach, LG, Samsung, Sony, Asus, Acer, BenQ, Yamaha, TDK, Plextor, Sanyo, Whale, Ricoh, dan sebagainya.
H. DVD-RW DRIVE
DVD-RW DRIVE adalah merekam (backup) data pada CD, CD-RW dan DVD.
Beberapa kemampuanDVD-RW DRIVE:
DVD-RW DRIVE dengan kemampuan: 4x2x12, 8x4x12, 16x4x12, dan seterusnya.
Beberapa merk DVD-RW DRIVE:
Gibrabyte, Pioneer, Plextor, Aopen, TDK, MSI, BTC, LG, Samsung, Sony, Asus, Acer, BenQ, dan sebagainya.
I. Kamera Digital
Kamera digital adalah alat untuk mengambil foto dan dapat dimasukkan ke dalam komputer.
beberapa merk kamera digital:
Intel, Canon, Compact, Sanyo, AstraPix, dan sebagainya.
J. Joystik
Joystick adalah alat untuk mendukung berbagai program permainan (game) pada komputer.
Mengenal Perangkat Keras Komputer
Diposting oleh Abdul Rohman | | Minggu, 05 Desember 2010di 02.28 | Label: Artikel, Komputer, Materi Kuliah, Teknologi
blog comments powered by Disqus
Langganan:
Posting Komentar (Atom)